NEGA Design Works telah membuka website untuk sebuah drama panggung yang merupakan adaptasi dari Zankyou no Terror (Teror in Resonance) pada hari Jumat ini. Panggung tersebut akan berlangsung di Tokyo pada tanggal 2-6 Maret 2016.

Shutaro Oku (Persona 3, pemain drama Ghost in the Shell Arise stage) akan menyutradarai drama ini. Sementara naskah digarap oleh Jun Kumagai (Hamatora, Persona 3 The Movie).

Berikut ini ialah daftar para pemeran:

Baris pertama:

Baris tengah:

Baris ketiga:

Megumi Han dan Mitsuaki Kanuka akan membawakan peran dimana mereka sebelumya ialah seiyuu dari karakter tersebut.

Zankyou no Terror sendiri bercerita mengenai dunia alternatif di masa depan, saat Tokyo diguncang oleh serbuan serangan teror, dimana satu-satunya cara untuk mengetahui pelaku yang sesungguhnya ialah berupa video petunjuk yang mereka unggah di internet. Para penegak keamanan kebingungan akan petunjuk nan samar ini, tak berdaya apa-apa untuk menghentikan ketakutan yang tengah meluas di masyarakat.

Saat dunia sedang mencari siapakah yang bersalah dalam teror-teror yang ada ini, dua remaja misterius, akhirnya mulai merencanakan rencana keji mereka. Melalui perjalanan yang ada, dengan nama Nine dan Twelve, mereka pun bersatu membuat kelompok duo yang bernama “Sphinx” dan mulai melakukan aksi-aksi teror, untuk membangunkan manusia dari “tidurnya” dan menarik pelatuk untuk dunia ini.

Source : Anime News Network