Halo minna-san! Kembali lagi dengan tim liputan Nippon Club! Kali ini kami akan membahas salah satu event Jejepangan terakbar tahun ini yaitu Indonesia Comic Con 2015 yang diadakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada tanggal 14-15 November 2015. Kami meliput hari kedua, inilah liputan hari keduanya!


Inilah kondisi di luar area Indonesia Comic Con 2015


Antrian pada hari kedua masih dipenuhi oleh pengunjung yang datang


Waahhhh… ada gerbang Tori juga loh!

Booth-booth yang ada di dalam area Indonesia Comic Con variatif dan banyak dikunjungi oleh pengunjung. Selain banyak pengunjung anak-anak muda ada juga orang–orang tua yang membawa anak-anaknya. Booth-booth yang ada mayoritas betemakan Western contohnya booth Star Wars, LEGO, Funko tetapi ada juga booth-booth yang bertemakan Jepang dan Indonesia contohnya Hello Kitty, Kigumi, Hitomi, re:ON, BuzzBuddies.


Booth Lego yang banyak dikunjungi anak-anak kecil


Booth Funko yang mejual figure-figure Marvel yang cebol


Di Booth Hello Kitty pengunjung yang mengantri bisa mendapatkan lukisan Shodo yang dibuat langsung oleh orang Jepang


Booth Kigumi menjual ukiran-ukiran kayu yang tidak biasa


Booth re:ON yang seperti biasa ramai dikunjungi pengunjung

Disamping booth-booth di atas ada juga booth Guest Stars yang menjual merchandise-merchandise seperti CD Lagu, Photo Book, dan Kaos. Kita juga bisa melihat artsinya secara langsung di booth mereka masing-masing.


TAM Music yang sedang menandatangani CD albumnya


TAM Music juga menghibur pengunjung dengan permainan biola


Wahhh… ada Sasakure.Uk juga loh di Booth


3 Cosplayer cantik dari HongKong ini sedang Istirahat sepertinya

Acara di Main Stage juga tidak kalah seru adalah sesi Talk Show dengan pemeran Gavan atau yang dikenal di Indonesia sebagai Gaban yaitu Kenji Ohba. Sesi Talk Show ini dimulai dengan adegan action yang membuat pengunjung terkejut, meskipun sudah tua beliau masih melakukan adegan bertarung dengan keren. Untuk Sesi Talk Show-nya bisa dilihat di sini.


Kenji Ohba saat memasuki area Main Staga

Selanjutnya adalah acara yang ditunggu-tunggu yaitu penampilan dari 2 artis atau produser vocaloid yang terkenal dari Jepang yaitu Sasakure.UK dan Yuyoyuppe (DJ Tekina/something).


Sasakure.UK saat sedang memainkan lagu

Sasakure.UK memulai permainannya dengan lagu “Kokoro No Tomo” yang membuat para pengunjung ikut bernanyi bersama. Selanjutnya lagu-lagu vocaloid pun diputar seperti “Packaged”, “Just Be Friends”, “Kokoro”, “Tell You World”, “Senbonzakura”, “Meltdown”, “World Is Mine”, “39”, yang terakhir adalah lagu dari sasakure sendiri “Hello Planet”. Yang tidak disangka-sangka lagu Kamen Rider juga dimainkan yang membuat penonton terkejut yaitu lagu OP dari Kamen Rider Black Rx dan Kamen Rider Kuuga, di akhir penampilanya tiba-tiba Yuyoyupe muncul meskipun hanya sebentar saja.


Layar belakang berubah menjadi lagu yang dimainkan contohnya adalah saat Sasakure.UK memainkan lagu Kokoro dari Kagamine Rin


Sasakure.UK saat sedang berduet dengan Yuyoyuppe

Selanjutnya Yuyoyuppe pun masuk membuat penonton pun semakin berkeringat, Yuyoyuppe membawakan lagu anime, vocaloid, barat dan bahkan lagu buatannya sendiri yang diremix dengan spektakuler.


Yuyoyuppe saat memainkan lagu Irony

Yuyoyuppe mampu meremix lagu-lagunya dengan baik contohnya lagu OP dari Doraemon yang membuat pengunjung bernyanyi bersama dalam bahasa Indonesia, beberapa lagu vocaloid pun diremix seperti “1,2 Fanclub”, “Popipo”, “Ai Kotoba”, “World End Dance Hall”. Lagu-lagu anime pun juga diremix menjadi keren seperti “Yukitoki”, “Harumodoki”, “Butterfly”, “Crossing Field”, “Only My Railgun”.


Yuyoyuppe ternyata jago juga loh menanyi


Yuyoyuppe saat ingin mengakhiri penampilannya

Yuyoyuppe terlihat sangat haus dan berkeringat sampai-sampai ia menghabiskan beberapa botol air, dia juga sempat menanda tangani kertas yang diberikan oleh fansnya lalu hal yang mengejutkan terjadi saat dia tiba-tiba melompat ke arah pengunjung yang membuat pengunjung histeris dan berteriak-teriak. Yuyoyupe di akhir acara mengungkapkan rasa senangnya dan berterima kasih atas dukungan fans-nya selama ini.

Setelah Yuyoyuppe selesai, penonton laki-laki pun terhibur dengan penampilan cewe-cewe sexy yang tergabung dalam grup Tenne Belle yang membawakan 4 lagu, yang salah satunya adalah lagu dari opening anime Sailor Moon yaitu Moon Pride.


Tenne Belle Saat Membawakan Lagu Moon Pride

Puncak acara ini tidak lain dan tidak bukan adalah kompetisi Cosplay yaitu “ChampionShip Of Cosplay” yang menampilkan 14 cosplayer dengan ciri khasnya masing-masing.


Dari kiri-kanan juri: Pinky Lu Xun , Olivie, Rizky Octacianus, Nicole Marie Jean serta host yang cantik bernama Jeanice Ang

Semua Cosplayer beraksi dengan kostum dan penampilan yang memukau, bahkan ada 1 cosplayer Filipina yang jauh-jauh datang ke Indonesia hanya untuk mengikuti lomba ini. Para juri terlihat pusing dalam menentukan siapa yang pantas menjadi pemenang. Setelah beristirahat beberapa menit akhirnya para cosplayer pun kembali diundang ke panggung untuk mendengarkan pengumuman dari lomba ini.


Juara 3


Juara 2


Juara 1


Foto bersama di akhir acara

Akhirnya acara Indonesia Comic Con pun berakhir. Menurut kami dari segi ticketing sudah bagus karena pengunjung tidak perlu kepanasan menunggu antrian tiket, guest star yang diundang juga bukan sembarangan karena mengundang salah satu legenda hidup yaitu Kenji Ohba, yang acara lain sulit mengundangnya. Dari segi acara di main stage cukup menarik karena bervariasi yaitu dari ada acara tentang film Indonesia, barat, serta Jepang. Dari segi venue acara juga cukup luas, tetapi pada saat sesi talk show dengan Kenji Ohba penerjemah dari Kenji Ohba tidak bisa menerjemahkan dengan baik, serta pada saat sesi foto bersama guest star, ada staff yang kurang ramah terhadap pengunjung.

Sekian liputan dari tim Liputan Nippon Club kali ini. Sangat disayangkan pemenang dari kompetisi Cosplay ini bukan berasal dari Indonesia melainkan orang Filipina. Harapan kita kedepannya untuk event ini semoga tahun depan bisa lebih baik lagi dan untuk cosplayer-cosplayer Indonesia harus tetap semangat karena masih ada tahun depan. Sampai jumpa di liputan Nippon Club berikutnya!