Perilaku Tidak Sopan yang Boleh Dilakukan di Jepang

Setiap Negara tentu berbeda budaya dan perilaku, begitu pula hal yang sopan atau tidak sopan dilakukan tentunya berbeda di setiap Negara. Salah satunya adalah beberapa perilaku ini yang dianggap wajar atau normal di Jepang, namun tidak sopan di Negara-negara lainnya. Kira-kira perilaku tidak sopan apakah yang boleh dilakukan di Jepang?


1. Berteriak di Restoran

Restoran adalah tempat publik bagi masyarakat, biasanya untuk menjaga ketenangan serta tidak menganggu pelanggan lainnya, berteriak adalah hal yang tidak sopan untuk dilakukan. Namun semua tergantung pada situasi terlebih dahulu, dalam konteks apa kita berteriak?


Di Jepang adalah hal yang wajar bagi pelanggan untuk berteriak di sebuah restoran ketika mereka memerlukan pelayanan dari para pelayan restoran. Biasanya mereka akan berteriak “Sumimasen” yang artinya “Excuse me” atau “Permisi” untuk menarik perhatian pelayan restoran.

2. Mendorong Dalam Kereta

Situasi kereta Jepang yang sering penuh setiap jam kerja membuat perilaku dorong-dorongan dalam kereta sebagai suatu hal yang wajar untuk dilakukan. Orang-orang Jepang sudah terbiasa untuk saling mendorong dalam kereta bahkan desak-desakan, hal ini sudah menjadi suatu kebiasaan bagi mereka.

3. Makan Mengeluarkan Suara

Tidak sopan bagi kita untuk makan sambil mengeluarkan suara, hal ini dikarenakan akan sangat menganggu orang-orang yang ada di sekitar kita. Namun beda ceritanya bila kita sedang makan ramen di sebuah restoran, suara yang ditimbulkan saat kita sedang menyeruput hidangan merupakan bukti bahwa kita menikmati makanan yang disajikan dan menghormati sang pembuat hidangan. Maka dari itu janganlah ragu-ragu untuk mengeluarkan suara ketika kalian menyantap ramen di sebuah restoran.

 

4. No Tipping

Memberi tip mungkin merupakan hal yang wajar dilakukan di Indonesia, namun tidak untuk di Jepang. Pemberian Tip merupakan hal yang tidak boleh dilakukan, karena bagi orang Jepang merupakan tindakan yang tidak sopan. Pemberian tip di Jepang dapat berarti melecehkan.

 

5. Menghindari Sebuah Pertanyaan

Orang Jepang terkenal dengan sikap mereka yang sulit untuk berterus terang, dikarenakan mereka lebih memilih untuk menghindari konflik. Di Jepang umumnya akan dianggap kasar bila seseorang berbicara apa adanya terhadap seseorang.

Sumber : http://j-cul.com/tujuh-perilaku-tidak-sopan-ini-boleh-dilakukan-di-jepang/