Super Smash Bros.


Kita sering sekali mendengar istilah cross-over di dalam film, game, dan lainnya. Cross-over biasanya akan membawa kesan unik tersendiri terlebih ketika karakter yg ter-cross-over adalah karakter favorite kita. Namun benarkah setiap cross-over akan selalu keren dan menegangkan?

Nintendo kembali memproduksi game cross-over unik terbarunya yang diberi judul “Super Smash Bros.” Game ini direncanakan akan direlease tahun 2014 dengan format platform WiiU dan Nintendo 3DS. Game bergenre Melee Action ini menampilkan banyak sekali character dari berbagai game yang telah diproduksi oleh Nintendo seperti, Mario, Dongky Kong, Zelda, dan lainnya. Game ini juga dilengkapi dengan character baru yaitu “Marth” dari fire emblem yang akan semakin meramaikan game ini.

Dengan semakin banyaknya pilihan character, pastinya akan semakin menarik perhatian gamers untuk mencoba game ini terlebih karena ada banyak character classic yang mungkin menjadi character favorite gamers. Jadi jika anda pecinta character game-game classic dari Nintendo, coba mainkan game ini pasti akan menyenangkan dan tidak mengecewakan.

source:http://www.ign.com/articles/2013/11/07/marth-confirmed-for-super-smash-bros-wii-u-and-3ds