Penyebabnya Game atau Pemainnya?

Halo, mina-san, Ketika mendengar kata Game terlebih MMORPG atau game online, pastinya diantara mina-san pasti memiliki salah satu game yang tiap pribadi suka. Tapi, jika kalian dihadapkan dengan sebuah pertanyaan :

”Apa arti game bagi anda?”

“Apakah sebuah hiburan?”

“atau, Apakah sebuah dunia realitas bagi anda?”

Lantas apakah jawaban mina-san? Umumnya, sebagian diantara anda semua akan menjawab Game hanya sebuah hiburan, tapi tak sedikit juga yang akan menjawab, Game adalah tempat kalian bebas dari semua tuntutan dan masalah didunia nyata.

Tetapi, terbayang tidak? apa yang akan terjadi jika Game yang tadinya merupakan sebuah hiburan, tiba-tiba menjadi sebuah masalah di dunia nyata? Terlebih masalah yang membawa Malapetaka di dunia nyata.

Pada tanggal 9 november yang lalu di Jepang, terjadi kasus pembunuhan, Saito Juinichi (umur 31) mencoba membunuh teman dekatnya (32 tahun) dengan pisau dapur. Pelaku ditahan oleh kepolisian Saitama, Iwatsuki, Jepang. Dari laporan yang didapatkan, pelaku menyatakan bahwa dirinya pernah disakiti oleh teman dekatnya, yakni sang korban, sehingga pelaku membawa pisau dapur untuk melindungi diri dari korban. Pelaku juga menyatakan tidak ada niat untuk bertindak sampai membunuh korban.

Terlaporkan juga, bahwa yang menjadi penyebab terjadi perkelahian tersebut adalah perdebatan dalam online game antara kedua pihak, sehingga terjadi kesalahpahaman dan menumbuhkan kebencian antara 2 lelaki ini, yang sudah kurang lebih 12 tahun menjalin pertemanan. Yang pada akhirnya terjadi hal yang tidak diinginkan.

Laporan ini juga memicu banyak perhatian dari pengguna jejaring sosial, beberapa diantaranya menghakimi bahwa seseorang yang sudah berumur 30-an tidak seharusnya bermain game online.

Sumber : http://www.japancrush.com/

http://hochi.yomiuri.co.jp/topics/news/20131110-OHT1T00174.htm