Persona Q: Shadow Of The Labyrinth

Dua tokoh utama dari seri yang berbeda bertemu secara kebetulan dan bekerja sama membasmi kejahatan di sebuah menara misterius, itulah yang akan kita dapatkan dari game Persona Q: Shadow of The Labyrinth. Game ini mempertemukan para pemeran utama di Persona 3 dengan para pemeran utama di Persona 4.

Dalam pengumuman besar yang dilakukan Atlus di Nico Nico Live kemarin, Atlus mengumumkan 3 game yang akan ditambahkan ke dalam Persona series mereka. Salah satunya adalah Persona Q: Shadow of The Labyrinth. Persona Q akan berisi karakter-karakter dari seri Persona 3 dan Persona 4 dalam bentuk chibi atau chibi-style.

Cerita dalam Persona Q bermulai ketika hari terakhir festival sekolah Yasogami High School sedang berlangsung, tiba-tiba terdengar suara lonceng misterius. Para Persona-user yang mendengar suara lonceng tersebut dipindahkan ke dunia paralel, dimana mereka menemukan diri mereka di sebuah sekolah yang terlihat persis sama dengan Yasogami High, tetapi sekolah itu juga mempunyai sebuah menara yang terlihat seram yang tidak pernah mereka lihat sebelumnya.

Player akan bisa memilih antara protagonis Persona 3 dan Persona 4, dimana tergantung pilihan player, fokus cerita akan berbeda. Dalam dunia paralel, para karakter Persona juga akan bertemu dengan 2 murid baru yang kehilangan ingatan mereka, yaitu Rei dan Zen. Gameplay di Persona Q akan sama seperti Persona RPG sebelumnya dengan tambahan beberapa elemen dari Etrian Odyssey.

Bagi kalian yang berminat, Persona Q: Shadow of The Labyrinth akan dirilis tanggal 4 Juni 2014 di platform Nintendo 3DS.

Source: http://www.siliconera.com/tag/persona-q-shadow-of-the-labyrinth/