Dengan semakin banyaknya maskot yang dibuat oleh industri kreatif di Indonesia, maka diselenggarakanlah sebuah liga yang akan mempertandingkan maskot-maskot dari berbagai organisasi kreatif di Indonesia. Dengan nama Nusaimoe, liga ini mempertandingkan 64 maskot dari creative circle, komunitas, media atau majalah, dan juga toko-toko yang ada di Indonesia.

Meka Madina selaku pendiri event ini berharap dengan diadakannya liga Nusaimoe ini, maka ia dan tim Nusaimoe dapat membantu mengenalkan organisasi-organisasi kreatif yang ada di Indonesia. Liga ini terinspirasi dari International SaiMoe League, sebuah liga karakter anime yang bertujuan untuk menentukan karakter anime paling moe yang diselenggarakan setiap tahun.

Liga Nusaiome akan dibagi ke dalam dua tahap eliminasi, yaitu tahap divisi dan tahap gugur (knock-out). 64 maskot yang ikut bertanding akan dibagi ke dalam empat divisi yaitu: Cempaka, Kamboja, Kenanga dan Melati. Masing-masing divisi akan diisi oleh 16 maskot yang penempatannya ditentukan secara acak. Seluruh maskot akan saling bertanding satu sama lain demi mengumpulkan poin: Menang = 3 poin, Seri = 1 poin, dan Kalah = 0 poin. Pada akhir tahap divisi, empat maskot dengan peringkat teratas dari masing-masing divisi akan memasuki tahap selanjutnya, yaitu tahap gugur (knock-out).

Pada tahap knock-out, empat besar dari setiap divisi kemudian akan diacak kembali untuk menentukan siapa lawannya nanti. Tidak ada poin pada babak ini, para maskot akan bertanding satu lawan satu melalui proses voting untuk menyingkirkan pesaingnya sampai pada akhirnya menentukan pemenang utama.

Maskot Nippon Club yang bernama Nishi juga akan berpartisipasi dalam liga Nusaimoe ini loh! Pada tahap pertama, Nishi masuk ke dalam divisi Cempaka. Ayo dukung Nishi agar dapat menjadi juara!

Liga Nusaimoe ini akan dimulai pada tanggal 2 Januari 2016 dan akan diadakan setiap minggu, dengan pembukaan voting di hari Sabtu dan penutupan voting di hari Jumat. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi fanpage Facebook Nusaimoe atau hubungi email adm.nusaimoe@gmail.com.