Manga Gadis Peramal "Urara Meirochou" Mendapat Adaptasi Anime
Majalah Manga Time Kirara Miracle edisi Mei 2016 mengumumkan bahwa manga 4-koma karangan Harikamo berjudul “Urara Meirochou” akan diadaptasi menjadi anime.
Manga ini bercerita di Meiro-chou, sebuah kota di mana semua gadis peramal (uranaishi) tinggal dan semua gadis dari seluruh negara datang untuk menjadi peramal unggulan, yang dikenal dengan nama “Urara”. Chiya, seorang gadis yang dibesarkan di pegunungan, datang ke Meiro-chou dan mempunyai tujuan lain selain menjadi Urara. Di sana ia bertemu dengan Kon yang selalu serius, Koume yang menyukai apa pun berhubungan dengan budaya barat, dan Nono yang pemalu. Kehidupan mereka sebagai murid peramal akan dimulai!
Harikamo mulai membuat manga ini pada majalah Manga Time Kirara Miracle edisi Juni 2014. Sampai saat ini telah terbit dua volume dari manga Urara Meirochou ini. Houbunsha akan menerbitkan volume ketiga pada bulan Mei tahun ini.
Source: Anime News Network