[Liputan] Tetsuo Kurata/Kotaro Minami Menyapa Para Penggemar Kamen Rider Black di Battle of the Toys 2016

Penantian selama 29 tahun lebih penggemar serial Kamen Rider Black di Indonesia akhirnya terbayarkan dengan datangnya Tetsuo Kurata atau yang lebih dikenal dengan nama Kotaro Minami ke event Battle of the Toys 2016 pada 27 dan 28 Agustus lalu untuk meet and greet. Pihak promotor yaitu Victory Toys harus melakukan negosiasi selama hampir 1 tahun untuk membawa Tetsuo Kurata ke indonesia.

Sebelum Testuo Kurata tampil di atas panggung, pada background panggung ditayangkan sejumlah video Kamen Rider Black mulai dari video opening sampai video audisi (salah satu jurinya Ishinomori-sensei loh) yang akhirnya meloloskan Tetsuo Kurata dan 3 aktor lainnya untuk bermain dalam seri Kamen Rider Black(1987).

Setelah itu, MC memandu para penonton untuk berteriak “Kotaro” dan “henshin” agar Tetsuo Kurata bisa naik ke atas panggung. Beberapa menit berlalu dan akhirnya Tetsuo kurata naik ke atas panggung untuk memulai sesi talkshow.

Berikut adalah hasil talkshow-nya:
T: Tetsuo Kurata

Q: Bagaimana perasaanya saat datang ke Indonesia?
T: Tahun lalu saya pernah ke Brazil dan merasakan atmosfer yang hangat. Ini adalah kedua kalinya saya ke Indonesia, saya sangat senang sekali dengan suasana masyarakat Indonesia.

Q: Bagaimana rekasi Tetsuo saat melihat penonton Indonesia?
T: Tahun lalu saya pernah ke Brazil dan merasakan atmosfer yang hangat. D Indonesia juga tidak kalah hangat, saya sangat senang teman-teman masih ingat tentang sosok Kotaro Minami atau Kamen Rider Black sebagai seorang hero sampai sekarang.

Q: Pendapat tentang masyarakat Indonesia yang semangat?
T: Saya sudah sering pergi ke berbagai event. Saya sangat bersyukur bisa diundang ke sini dan semua masih suka dengan Kamen Rider Black.

Q: Apa rasanya dikenal banyak orang sebagai sosok Kotaro Minami sampai sekarang?
T: Sosok Kotaro Minami sudah melekat dalam diri saya semenjak saya berperan di Kamen Rider Black dan Black RX. Sampai sekarang saya hanya manusia biasa yang ingin menyebarkan rider spirit kepada semua orang.

Q: Kenang-kenangan terbaik selama proses shooting Kamen Rider Black?
T: Banyak kenangan yang saya ingat tapi yang paling melekat adalah pada saat pertama kali saya henshin karena sejak kecil saya juga sudah menonton film Kamen Rider. Saya merasa terhormat dan bangga bisa menjadi salah satu kamen Rider juga.

Q: Apakah pengalaman terbaik saat bertemu para fans?
T: Saya senang sekali banyak yang cosplay jadi Kamen Rider Black dan Black RX. Semuanya menjadi Kotaro Minami (sambil tertawa).

Q: Kapan kira-kira serial Kamen Rider Black dibuat movie baru atau di-remake?
T: Soal itu saya juga tidak tahu ya. Itu tergantung keputusan produser.

Q: Sampai sekarang, figur Tetsuo Kurata masih ideal. Apakah ada cara atau latihan khusus untuk menjaga tubuh?
T: Saya melakukan latihan otot dan latihan khusus tiap harinya.

Karena banyak penonton yang memanggil Tetsuo Kurata dengan nama Kotaro Minami. Tetsuo Kurata langsung merespon dengan “Okay, my name is Kotaro Minami” yang langsung membuat penonton heboh.

Q: Form Kamen Rider Black yang paling disukai?
T: Saya suka dengan form awal Kamen Rider Black.

Q: Apa yang membedakan karakter Kotaro Minami dengan Tetsuo Kurata?
T: Kami adalah satu. Karakter Kotaro Minami merupakan bagian dari diri saya sendiri.

Q; Anak Tetsuo Kurata kan datang hari ini, apakah dia tahu bahwa ayahnya adalah Kamen Rider Black?
T: Iya, jadi dia datang untuk menemani selama saya di Indonesia. Dia tahu Kamen Rider Black dari teman-teman dan orang di sekitarnya.

Q: Ada Kamen Rider sebelum Kamen Rider Black yang disukai atau mejadi inspirasi?
T: Saya suka….Kamen Rider Black (sambil tertawa).

Q: Kok bisa Tetsuo Kurata juga yang menyanyikan lagu opening dari Kamen Rider Black?
T: Soal itu produser (Ishinomori-sensei) yang menentukan. Setelah saya lolos audisi langsung ditunjuk untuk menyanyikan lagu opening dari Kamen Rider Black.

Q: Bagaimana pendapat Tetsuo Kurata tentang Kamen Rider seri heisei?
T: Kamen Rider yang sekarang lebih keren karena memakai CG dan form-form-nya juga banyak.

Setelah sesi talkshow selesai, Tetsuo Kurata mengabulkan permintaan para penonton untuk henshin dan bernyanyi lagu opening dari Kamen Rider Black yang tentu saja langsung membuat penonton berteriak histeris.

Sesi selanjutnya adalah sesi meet and greet yang ditunggu-tunggu. Mereka yang mengikuti sesi meet and greet ini harus membeli paket spesial seharga Rp. 750.000. Para penggemar Kotaro Minami ini rela mengantri selama hampir 30 menit untuk berfoto bersama dengan Tetsuo Kurata dan banyak yang membawa figure, photobook, baju batik, dll. untuk di tanda tangani langsung oleh Tetsuo Kurata. Dalam sesi ini, Tetsuo Kurata terlihat selalu tersenyum menyapa fans dan bahkan menawarkan jabat tangan terlebih dahulu sesudah berfoto bersama.

Terima kasih kepada pihak Battle of the Toys yang sudah mengundang idola masa kecil Tetsuo Kurata/Kotaro Minami dan untuk minna-san yang sudah membaca artikel liputan talkshow Tetsuo Kurata dari tim jurnalistik Nippon Club kali ini. Sampai jumpa di artikel liputan berikutnya!