Konomi Suzuki, penyanyi anisong muda dan berbakat yang sering menyanyikan lagu opening dan ending dari anime seperti No Game, No Life dan Re:Zero, akan memulai debutnya sebagai seorang seiyuu secara penuh dengan berperan sebagai heroine (protagonis perempuan) dari sebuah anime baru yang akan tayang. Nama heroine-nya adalah Rin yang bisa dilihat pada gambar di bawah ini.

Pengumuman ini diberitahukan lewat tayangan konser “Suzuki Konomi Birthday Live 2016 ~Cheers!!!~” di Makuhari Messe event hall, Chiba pada hari ini. Judul anime dan jadwal tayang akan diberitahukan nanti. Situs resmi dari anime-nya adalah finis-anime.com, dan pemberitahuan hak cipta pada situs tersebut tertulis MAGES yang merupakan agensi dari Konomi dan juga perusahaan besar yang menaungi pengembang game dan anime seperti Chaos;HEAd, Steins;Gate, dan Robotics;Notes.

Konomi menjadi penyanyi anisong profesional setelah memenangkan kontes menyanyi “Animax’s fifth All-Japan Anison (anime song) Grand Prix” pada tahun 2011. Dia juga telah menyanyikan banyak lagu anisong dari anime-anime populer seperti Dusk maiden of Amnesia, The Pet Girl of Sakurasou, WATAMOTE, Freezing Vibration, No Game, No Life, Lord Marksman and Vanadis, Absolute Duo, BBK/BRNK, Re:ZERO – Starting Life in Another World, dan Ange Vierge. Sebelum debut sebgai seiyuu pada anime baru nanti, Konomi pernah memerankan seorang pelayan di anime “Dusk maiden of Amnesia.”

Setelah sukses menjadi penyanyi anisong terkenal dalam usia yang masih sangat muda, Konomi ingin coba merambah dunia seiyuu. Menurut kalian, apakah nanti suara Konomi akan berubah atau tetap powerful seperti biasa ya setelah memerankan sebuah karakter?

Source: Anime News Network