Selamat Jalan, Patung Gundam Raksasa di Tokyo Akan Ditutup

Apakah kalian pernah mengunjungi Tokyo? Jika ya kalian pasti tak asing dan pernah mengunjungi patung Gundam raksasa berukuran asli yang berada di DiverCity Tokyo Mall, Odaiba. Patung yang telah berdiri selama beberapa tahun ini mulai menjadi trademark dan lokasi tujuan beberapa turis ketika singgah ke negeri sakura, Jepang. Hampir setiap hari patung ini selalu dipenuhi pengunjung dan turis yang berfoto atau menikmati makanan di area patung tersebut.

Namun kabar mengejutkan datang dari Bandai Namco Holdings yang mengumumkan bahwa tanggal 5 Maret 2017 nanti adalah hari terakhir patung Gundam ini berdiri dan dibuka untuk umum. Tak cukup sampai disitu, mereka juga mengumumkan bahwa pada 5 April 2017 mendatang, galeri dan taman wisata yang bertemakan Gundam di areal patung tersebut juga akan ditutup.

Belum ada kejelasan terkait alasan penutupan ini namun kuat dugaan penutupan ini dikarenakan akan dilaksakannya proyek Patung Gundam raksasa yang sama namun dapat bergerak yang rencananya akan selesai pada 2019 nanti.

Bagaimana minna? Menarik ditunggu ketika patung ini dibuat lebih canggih dan dapat bergerak, pastinya akan sangat keren bukan?

Source: NHK