Nintendo Menuntut Perusahaan Penyedia Transportasi Bertemakan "Mario Kart" di Dunia Nyata
MariCar, sebuah perusahaan yang berpusat di Shinagawa, memberikan suatu pelayanan unik kepada para pengunjungnya, berupa gabungan antara tamasya di kota besar Jepang serta keseruan dan kepuasan dari berbalapan menggunakan go-cart bertemakan Mario Kart ini. Pelanggan akan mengenakan kostum karakter dari seri game milik Nintendo ini, kemudian mengendarai go-cart di beberapa jalan yang terletak pada kawasan terkenal Tokyo, seperti Akihabara, Shibuya, dan Harajuku, yang dianggap menghibur atau bahkan menjengkelkan bagi pejalan kaki dan pengendara lainnya. Layanan ini cukup populer di kalangan turis asing yang mengunjungi Jepang, yang sekitar 90% dari pengguna jasa ini adalah warga asing. Mereka hanya memerlukan SIM internasional untuk berpartipasi dalam layanan ini. Meski saling berbalapan diperbolehkan, pelanggan tetap harus mematuhi peraturan lalu lintas, jadi dilarang melempar cangkang dan membuang kulit pisang layaknya game Mario Kart.
Namun, masa depan MariCar kini dalam keadaan bahaya. Nintendo telah membuat siaran pers yang menyatakan bahwa nama MariCar, penggunaan kostum Mario, serta penyebaran gambar para pelanggan yang mengenakan kostum tersebut merupakan persaingan tidak sehat serta pelanggaran hak cipta. Pihak Nintendo juga telah mengajukan gugatan di Pengadilan Negeri Tokyo yang menuntut agar MariCar memberhentikan layanannya dan membayar kompensasi.
Semenjak hal tersebut disiarkan pada 24 Februari kemarin, MariCar sedang kacau balau. Menurut pernyataan dari perusahaan tersebut, baik halaman web, alamat email, maupun saluran telepon, semuanya telah mati karena besarnya jumlah pertanyaan yang masuk. Mereka juga mengklaim bahwa perusahaan ini telah berkonsultasi dengan sejumlah pengacara dan yakin bahwa layanannya tidak memenuhi kriteria persaingan tak sehat dan pelanggaran hak cipta. Mereka telah bertemu dengan perwakilan dari Nintendo beberapa bulan yang lalu dan yakin bahwa mereka telah menerima pernyataan bahwa pihak Nintendo mengerti akan layanan mereka. MariCar juga mengklaim bahwa mereka akan bekerja sama dengan Nintendo untuk menjatuhkan perusahaan penyewaan mobil lainnya yang menggunakan kostum Nintendo tanpa izin. MariCar mengaku mereka tidak akan berani untuk melawan perusahaan internasional dalam pertempuran hukum.
Sejak dulu Nintendo selalu berusaha keras untuk melindungi hak ciptanya, terutama dari mereka yang meraup keuntungan dari penggunaan karakter Nintendo. Sebelumnya, remake Metroid II, proyek animasi buatan penggemar, serta sebuah remake 3D The Legend of Zelda semuanya telah diberhentikan.
Bagaimana pendapat kalian minna? Apakah kalian setuju dengan sikap Nintendo yang menegakkan hak ciptanya? Atau justru lebih mendukung jasa unik MariCar?
Source: Anime News Network
Artikel ini ditulis oleh Genshin