Majalah Weekly Shonen Jump edisi ke-13 mengumumkan bahwa akan ada 3 manga baru yang akan terbit mulai edisi ke-14 tanggal 5 Maret nanti. Manga yang akan terbit adalah Jujutsu Kaisen (Sorcery Fight), Noahs Notes dan Ziga.

Jujutsu Kaisen adalah manga karangan Gege Akutami yang akan terbit pada edisi minggu depan (5/3). Pada teaser majalah tersebut menyebutkan bahwa manga ini mengambil tema dark fantasy tentang membasmi kutukan dengan sihir. Sebelumnya Gege Akutami pernah terlibat dalam Gold Future Cup pada tahun 2016 dengan one-shot yang berjudul Nikai Bongai Barabarujura.

Jujutsu Kaisen

Setelah Jujutsu Kaisen, pada edisi 12 Maret Noahs Notes karangan Haruto Ikezawa akan diterbitkan. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai cerita manga ini. Sebelum Noahs Notes, Haruto Ikezawa pernah menerbitkan 2 manga lainnya di Weekly Shonen Jump yaitu manga tentang Kendo Kurogane yang terbit pada tahun 2011-2013 dan Mononofu yang terbit pada tahun 2015-2016.

Manga ketiga yang akan terbit adalah Ziga karangan dari duet Kentarou Hidano (gambar) dan Rokurou Sano (cerita). Manga ini dijadwalkan akan mulai terbit pada edisi ke-16 tanggal 19 Maret.  Sebelumnya Kentarou Hidano pernah menerbitkan one-shot bersama dengan Hayato Yabuki pada tahun 2010 yang berjudul Kuro no Mansion.

Atas kiri: Noahs Notes, Bawah Kanan: Ziga

Ketiga manga ini dijadwalkan akan menggantikan tiga manga yang sudah tamat pada edisi 12 dan 13. Fulldrive karangan Genki Ono dan Golem Hearts karangan Gen Oosuga sudah ditamatkan pada edisi ke-12 dan Saiki Kusuo no Ψ-nan tamat pada edisi ke-13. Untuk Fulldrive dan Golem Hearts sendiri hanya menjadi serial pendek karena hanya dapat bertahan hingga chapter 16 dan 15 dan Saiki tamat pada chapter 279 dengan halaman berwarna.

Kiri-kanan: Fulldrive, Golem Hearts, Saiki Kusuo no Ψ-nan

Kira-kira apakah tiga manga baru ini dapat menjadi serial panjang? Mengingat akhir-akhir ini kebanyakan serial baru Weekly Shonen Jump tidak bertahan lama. ~

Source: ANN

Artikel ini dibuat oleh Ponyonyon