Pada kesempatan ini, Manga-Mon membuka lomba illustrasi untuk para illustrator di Indonesia. Lomba ilustrasi kali ini berkategori FAN ART. Bekerja sama dengan salah satu pengarang komik terbitan Mincomi berjudul My Lovely Fox Wife, BATTA-sensei, akan menjadi menjadi juri tamu utama pada lomba ini.

Tokoh karakter yang akan dilombakan adalah “Istriku” dan tema yang diangkat adalah MY LOVELY. Tema dan karakter ini dipilih sesuai dengan tema komik My Lovely Fox Wife, yang menceritakan mengenai kehidup rumah tangga jenaka dari “Aku” dan “Istriku”, seekor siluman rubah. Di Mangamon, komik My Lovely Fox Wife ini mendapat antusiasme yang positif dari para pembaca, untuk itulah kontes kali ini diharapakan kami bias melihat tokoh “Istriku” tersayang dari sisi para pembaca, dan juga para illustrator yang membaca komik ini.

Lomba ini tidak dipungut biaya apapun dan boleh diikuti oleh seluruh WNI. Syarat dan ketentuan lomba ini bisa dicek pada info dibawah ini:

Tentang Konten ini

Nama Konten : LOMBA FANART MANGAMON “MY LOVELY FOX WIFE”
Hari/Tgl : Selasa, 17 Juli s.d Minggu, 19 Agustus 2018.
URL : www.mangamon.id/special/contest/fanart/batta.html

Ebook Initiative Japan Co, Ltd (Kantor Pusat: Tokyo, Jepang; President & CEO: Hitoshi Koide), mengoperasikan toko buku komik digital Indonesia, “Manga-Mon”. Bekerjasama dengan penerbit grup Kompas Gramedia: Elex Media Komputindo dan m&c!, Manga-Mon memperkenalkan komik original berlisensi Jepang dalam bentuk digital (yaitu “ebook”) yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia.

Artikel ini dibuat berdasarkan siaran pers dari Mangamon