Halo minna-san, siapa sih yang tidak tahu makanan enak yang terkenal di Jepang ini? Kari, tentu saja makanan ini telah membuat banyak dari kalian yang ketagihan dengan rasa rempah eksotis yang melekat di lidah. Dengan tambahan kentang dan wortel yang melengkapinya sehingga menjadi lebih nikmat.
Jika kalian berkunjung ke Jepang, kalian dapat menikmati berbagai macam kari di berbagai restoran di Jepang secara bebas. Berbeda dengan restoran yang satu ini, dimana hanya anggota yang sudah terdaftar di restoran tersebut yang bisa menikmati hidangan karinya.
Restoran ini bernama Kyobashiya Curry, dibuka pada tahun 2006 di lingkungan Ginza yang eksklusif. Saya juga baru mengetahui jika ada sebuah restoran di Jepang yang memiliki sistem seperti ini.
Membutuhkan waktu sekitar lima menit berjalan kaki dari stasiun Kyobashi di jalur kereta bawah tanah Ginza. Ada jalan keluar kecil di trotoar, akan tetapi restoran itu sendiri terletak di lantai dua gedung terdekat dengan pintu masuknya yang tersembunyi di balik tirai noren.
Dari tirai tersebut, kalian bisa menaiki tangga yang terdapat di dalamnya. Kemudian, kalian akan menemukan restoran kari ketika sudah sampai di depan pintu ini.
Saat kalian sudah sampai di sana, ada tulisan peringatan dalam Kanji yang diberi garis kuning yang berarti “tolong jangan buka pintunya!”
Dikarenakan restoran ini melakukan pengecekan secara online bagi anggota mereka yang sudah terdaftar, maka bagi yang ingin masuk harus mendaftar terlebih dahulu, dan juga pengecekan juga dilakukan sesuai kriteria seperti, anggota bukan perokok aktif.
Untuk sekarang, mereka sudah tidak menerima anggota baru, dan hanya anggota tetap saja yang boleh makan di sana. Bagaimana yang belum terdaftar menjadi anggota tetap? Jangan khawatir bagi yang belum terdaftar, kalian tetap bisa menyantap hidangan tersebut akan tetapi hanya untuk dibawa pulang.
Kari di Kyobashiya tidak menggunakan bumbu berbahan kimia buatan, yang mengejutkan adalah mereka juga tidak memakai air dalam pembuatan karinya.
Terlihat sangat menggiurkan bukan? Kalian bisa mendapatkan kari tersebut dengan harga 2.100 yen (sekitar 265 ribu rupiah). Kyobashiya juga memiliki set kari yang lebih murah yaitu 1.300 yen (sekitar 164 ribu rupiah).
Informasi restoran:
Kyobashiya Curry / 京 橋 屋 カ レ ー
Alamat: Tokyo-to, Chuo-ku, Kyobashi 3-4-3, Sennari Building lantai 2
Buka pukul 11:30 pagi sampai pukul 2:30 malam (Selasa-Jumat), siang pukul 2:30 sore (Sabtu dan hari libur)
Tutup pada hari Minggu dan Senin
Source: SoraNews24
Penulis: yaya
Penyunting: Zhe