Konnichiwa Minna-san? Apa kabar? Semoga baik-baik saja ya. Kembali lagi dengan artikel mingguan Nippon Club. Artikel kali ini akan membahas tentang salah satu alat transportasi masa kini, yaitu Pesawat Terbang. Pesawat Terbang adalah salah salah satu alat transportasi modern yang populer dan digemari oleh berbagai kalangan, baik anak-anak hingga orang dewasa. Bahasa Jepang dari pesawat terbang sendiri adalah Hikouki yang ditulis dalam huruf kanji Jepang 飛行機.
Maskapai penerbangan asal Jepang seperti All Nippon Airways (ANA) dan Japan Airlines (JAL) memiliki banyak armada pesawat. Pesawat terbang tersebut memiliki desain yang unik dan sulit ditemukan pada maskapai lainnya. ANA dan JAL sering kali mendesain armada mereka dengan berbagai gambar karakter-karakter kartun dan film yang populer, seperti Star Wars, Pokemon, Disney dan lain-lain. Unik bukan?
Penggunaan gambar karakter-karakter kartun ini mengundang reaksi positif dari para penumpang pesawat dan para spotters pesawat terbang. Desain karakter kartun dan film tidak hanya berlaku pada badan pesawat, tetapi juga berlaku pada bagian interior pesawat. Bahkan para petugas awak kabin pesawat juga memakai seragam khusus lho! Desain interior dengan berbagai gambar karakter kartun ini dapat membuat perjalanan panjang dengan pesawat terbang terasa tidak terlalu membosankan.
Salah satu livery yang paling terkenal adalah livery Pokemon dari maskapai All Nippon Airways. ANA menggunakan livery Pokemon sejak tahun 1998 hingga tahun 2016. Hal yang menarik dari pesawat Pokemon ini adalah dari tahun ke tahun, jumlah pesawat dengan livery Pokemon ini menghiasi langit biru dengan tiga corak yang berbeda-beda. Tiga corak livery Pokemon yang paling terkenal adalah Ohana Jumbo, Pikachu Jumbo and PEACE★JET. Sayangnya kontrak antara ANA dan Nintendo yang berakhir pada Maret 2016 lalu membuat seluruh armada dengan livery Pokemon harus dicat kembali seperti armada ANA pada umumnya.
Kabar terkini adalah maskapai ANA baru saja mengorder dan mengoperasikan armada raksasa Airbus 380 untuk jurusan Tokyo ke Honolulu, Hawaii dengan gambar Penyu yang diberi nama dengan “Flying Honu”. ANA pada bulan Oktober 2018 membuka sayembara mendesain armada mereka dengan hadiah dua tiket kelas bisnis pulang pergi Tokyo ke Honolulu bagi pemenangnya. Desain Flying Honu ini terpilih menjadi pemenang setelah mengalahkan ratusan peserta lainnya.
Bagaimana minna-san? Tertarik untuk terbang dengan pesawat berdesain karakter film-film favoritmu? Sekian artikel untuk kali ini, sampai jumpa di artikel Nippon Club selanjutnya!
Penulis: Aditchii
Editor: NvM
Sumber: ONE MILE AT A TIME, CNN, KNaviation