Halo minna-san, kali ini kami dari Nippon Club berkesempatan untuk meliput Comic Frontier 14 atau yang biasa dikenal dengan Comifuro 14 yang diadakan di Balai Kartini. Comifuro merupakan salah satu event eksibisi besar di Indonesia, yang selain dipenuhi oleh creator-creator yang berjualan berbagai merchandise mereka tempat ini juga dipenuhi oleh para komikus – komikus Indonesia yang berkesempatan untuk menampilkan dan menjual hasil – hasil karya mereka kepada para penggemarnya.

Untuk hari pertama dari Comifuro ke-14, dari sebelum dibukanya penjualan tiket, Comifuro 14 sudah dibanjiri oleh pengunjung yang berantusias untuk membeli berbagai merchandise anime dan juga ingin bertemu dengan komikus favorit mereka. Pada Comifuro tahun ini terdapat hal yang berbeda dari tahun lalu, yang dimana pada tahun ini para staff Comifuro 14 meluaskan event dengan menyewa 2 gedung yaitu Kartika Expo Center dan Rafflesia Grand Ballroom yang digunakan untuk hal baru yaitu mini stage dan memperbanyak booth agar bisa ditempati oleh para creator yang ingin menjual hasil karya mereka. Dengan adanya gedung baru, membuat banyak pengunjung tertarik untuk mengunjungi Comifuro pada tahun ini.

Comifuro 14 diramaikan oleh banyak booth-booth official seperti Kyou Hobby. Kyou Hobby memiliki 2 booth yang dimana salah satu booth-nya itu khusus berjualan merchandise milik Kyouby dan booth yang satunya lagi khusus berjualan figure. Mereka juga mengadakan event kecil yang dimana mereka memperbolehkan para pengunjung untuk memainkan sebuah game fighting yaitu Grand Blue Fantasy Versus secara gratis. Selain itu juga ada booth official Koomik yang dimana mereka mengajak para pengunjung untuk belajar membuat komik dari dasar dan masih banyak lagi booth-booth official lainnya yang hadir di Comifuro tahun ini.

Selain itu, seperti yang kita tahu bahwa Comifuro 14 diramaikan oleh para creator-creator dan komikus-komikus Indonesia dengan menjual karya-karya menarik mereka. Salah satu komikus Indonesia adalah Kak Lintang atau biasa dikenal dengan pen name-nya yaitu Lintankleen yang menjual karya miliknya seperti Komik buatannya yang berjudul Scrambled! dan merchandise seperti official art, keychain, lanyard, dan lain-lain. Selain itu juga ada booth komikus yaitu Ghosty Comic yang terkenal dengan komik komedinya.

Comifuro 14 memiliki stage baru yaitu mini stage yang terletak pada Rafflesia Grand Ballroom, mini stage ini ramai dengan sala satu acaranya yaitu Korekara Karaoke. Seperti yang kita ketahui dari namanya, pada sesi ini para staff Comifuro 14 akan mengajak para pengunjung untuk meramaikan suasana event dengan bernyanyi bersama. Sesi KoreKara Karaoke ini bertemakan Shonen Spirit. Nah, dari temanya kalian pasti tahu lagu apa yang akan diputar kan guys? ya, lagu yang diputar adalah opening-opening lagu yang bertemakan shounen seperti opening lagu ke-10 Black Clover yaitu Black Cather oleh Vickeblanka, kemudian opening lagu pertama One Piece yaitu We are! oleh Hitoshi Kitadani, dan lain-lain.

Untuk main Stage-nya sendiri diawali dengan diskusi tentang budaya asing seperti budaya anime-anime Jepang yang telah booming di Indonesia bersama Counterculture. Jadi pada sesi diskusi ini, Counterculture mengajak para pengunjung untuk membicarakan tentang budaya asing yang telah menyebar di Indonesia. Mereka menghimbau bahwa boleh saja menyukai budaya asing, tetapi janganlah berlebihan, janganlah terlarut dalam budaya-budaya asing yang menyebar dengan cepat dan meluas dalam era digital ini. Selanjutnya, sebuah acara yang sangat seru dan menegangkan yaitu acara pelelangan action figure oleh Kyou Hobby, para sultan berkumpul di sesi ini untuk mendapatkan “mangsa” mereka. Beberapa action figure yang dilelang adalah Alice Schuberg Limited Premium Figure dari Sword Art Online: Alicization dan Rem Original Winter Version dari Re:Zero Kara Hajimaru Isekai Seikatsu.

Acara main stage dilanjutkan kembali dengan Live Session dari Virtual Youtuber asal Indonesia yaitu Andi Adinata. Live Session yang ia lakukan adalah penayangan lagu cover-nya yang berjudul Pretender, kemudian ada sesi perkenalan kemudian talkshow, kuis berhadiah, dan penayangan lagu cover Grand Escape dengan dubbing Indonesia, Roki Rock n Roll, dan Pura-Pura Lupa dengan dubbing Jepang. Dilanjutkan dengan Live Session bersama Virtual Youtuber asal Indonesia juga yaitu Alia Adelia yang merupakan adik dari Andi Adinata. Live Session yang ia lakukan adalah perkenalan dan Quiz tebak – tebakan berhadiah.

Setelah itu ada penampilan piano cover oleh Kinouno Yoru, ia meng-cover bermacam-macam lagu anime seperti opening lagu dari musim pertama anime BanG Dream! yang berjudul Tokimeki Experience yang dibawakan Poppin’Party, selain itu ia juga meng-cover Bokutachi wa Hitotsu no Hikari yang merupakan lagu dari Love Live! School Idol Project yang dibawakan oleh grup Idol Muse. Bisa dikatakan kalau lagu Muse tersebut adalah lagu yang paling berkenang bagi para penggemar Love Live!

Kemudian ada penampilan spektakuler Nesu dari R.A.B yang tidak hanya menampilkan bakat dj-nya, tetapi ia juga terkenal dengan tariannya yang unik. Nesu ini merupakan guest artist yang merupakan warganegara Jepang, ia datang jauh-jauh dari Jepang untuk menyapa para penggemar di Indonesia. Acara main stage pada hari pertama pun diakhiri dengan penampilan dj yang tidak kalah seru oleh Otagroove.

Kami sangat berterima kasih kepada pihak dari Comifuro 14, karena telah memberikan kami kesempatan untuk meliput event Comifuro pada tahun ini. Tanpa para staff Comifuro 14, para author dan juga para komikus, kami tidak akan bisa merasakan momen-momen bisa bertemu dengan orang-orang yang kami gemarkan. Sampai jumpa lagi di artikel liputan event berikutnya Minna-san!

Penulis: MiwMiw
Penyunting: Gachaman