“Artikel ini mengandung spoiler, jika tidak ingin terkena spoiler, silahkan nonton filmnya terlebih dahulu lalu lanjutkan membaca.”

Konichiwa minna-san! Semoga minna-san sehat selalu yah! Nah, sesuai judulnya, artikel kali ini akan membahas tentang salah satu anime winter kali ini yaitu Bungou Stray Dogs Wan! ( 文豪ストレイドッグス わん!BUNGOU sutorei doggusu wan Wan!). Kadokawa telah mengumumkan bahwa manga spin-off  Bungou Stray Dogs Wan yang digambar oleh seorang mangaka bernama Kanaineko, akan mendapatkan adaptasi anime. Nah, dalam adaptasi anime Bungou Stray Dogs Wan, akan berisi berbagai lelucon yang di tuangkan dalam masing-masing karakter, sangat berlawanan dengan versi asli Bungou Stray Dogs yang dikenal dengan anime dengan plot yang menegangkan.

Setelah Bungou Stray Dogs Wan mencapai episode ketiganya pada minggu ini, ternyata banyak sekali penggemar dari Bungou Stray Dogs yang memberikan apresiasi. Para fans sangat tertarik pada penayangan anime ini, karena anime Bungou Stray Dogs Wan ini dipenuhi oleh karakter yang berbentuk chibi. Banyak fans yang menyatakan rasa gemasnya saat melihat karakter imut yang muncul terlepas dari betapa menegangkannya plot Bungou Stray Dogs yang asli.

Bungou Stray Dogs Wan yang bergenre Slice of Life, Comedy, dan Supernatural akan mendapatkan 12 episode pada season ini. Masing-masing episode memiliki durasi sekitar 11 menit. Bagi minna-san yang masih penasaran tentang visual masing-masing karakter, minna-san bisa mengunjungi akun  @bungosd_anime (アニメ「文豪ストレイドッグスわん!」公式) di Twitter. Disana minna-san bisa mendapat berbagai info mengenai penayangan, sample picture baru dan lain-lain.

Apakah setiap karakter mengalami perubahan sifat atau Out Of Character dalam plot Bungou Stray Dogs Wan?

Masing-masing karakter dalam Bungou Stray Dogs Wan tidak mengalami perubahan sifat. Masing-masing karakter yang sebelumnya memiliki aura gelap dan wajah yang serius, akan tampil lebih ekspresif. Banyak karakter yang memiliki sifat yang serius, namun ketika diarahkan pada kejadian lucu maupun kejadian tidak maksud akal, karakter tersebut akan menunjukkam ekspresinya yang tidak terduga oleh para fans, bahkan sangat imut. Contohnya tokoh Akutagawa Ryuunosuke yang memiliki sifat dingin pun menjadi sangat imut saat berinteraksi dalam Bungou Stray Dogs Wan lewat ekspresinya.

Lalu bagaimana dengan tokoh sampingan yang menghilang di versi Bungou Stray Dogs asli, apakah mereka akan muncul juga?

Tentu saja! Berdasarkan manga yang bisa minna-san baca di situs-situs manga kesayangan minna-san, terdapat beberapa chapter yang membahas banyak karakter sampingan di Bungou Stray Dogs, namun di sisi lain menjadi karakter utama di Bungou Stray Dogs Wan. Para fans tidak perlu khawatir tentang siapa saja karakter yang akan dibahas, walaupun Bungou Stray Dogs versi asli memiliki karakter sampingan yang seringkali tidak dibahas, minna-san pasti akan bertemu dengan mereka di Bungou Stray Dogs Wan ini. Minna-san dapat menunggu penayangan episode berikutnya untuk menanti karakter kesayangan minna-san!

Bagaimana dengan spoiler dan semacamnya? Apakah Bungou Stray Dogs Wan bisa saja berisi spoiler?

Tentu saja aman! Penayangan Bungou Stray Dogs Wan tentunya akan dipilih berdasarkan volume awal-awal manganya. Nah, akan sangat disarankan bagi minna-san untuk menonton versi asli Bungou Stray Dogs season pertama lebih dulu, agar sudah kenal dengan para karakter dan plotnya. Jika sudah menonton versi aslinya kemudian disambungkan dengan versi spin-off ini, pasti akan terasa perbedaannya!

Demikian artikel kali ini minna-san, semoga artikel ini bisa menghibur minna-san saat mengisi kebosanan pada masa pandemi ini.

Author: Epsilon

Editor: Aditchii